my Kesehatan Gigi dan Mulut - Seputar Kesehatan Gigi dan Mulut

Kesehatan Gigi dan Mulut

Silahkan Bagikan Tulisan-Artikel ini :
 KESEHATAN GIGI DAN MULUT




A.       RONGGA MULUT

      Gambar 1. Penampang rongga mulut

Rongga mulut dibentuk oleh 2 rahang, yaitu rahang atas dan rahang bawah. Bila seseorang membuka mulut maka akan terlihat bagian-bagian rongga mulut, yaitu :

1.         Bibir

      Bibir ialah bagian dari rongga mulut yang tampak dari luar, terdiri dari bibir atas dan bibir bawah.

Fungsi dari bibir antara lain:

a.               Menjaga makanan dan minuman agar tidak sampai tercecer
          keluar mulut.

b.               Merasakan panas dan dinginnya makanan/minuman.

c.               Membantu kita dalam berbicara.

d.               Membentuk mimik dan kecantikan wajah.

2.         Gusi
  
Jaringan lunak disekitar mahkota gigi disebut gusi, gusi termasuk alat penyangga gigi. Pada umumnya gusi berwarna merah muda, akan tetapi ada pula gusi yang berwarna kehitam-hitaman atau kecoklat-coklatan, ini disebabkan karena adanya zat pigmen didalam gusi itu.

Fungsi gusi adalah untuk melindungi serat-serat halus yang mengikat akar gigi kepada tulang rahang.

3.         Lidah

Lidah terdiri dari otot-otot yang dilapisi oleh selaput lendir. Otot-otot tersebut dapat digerak-gerakkan. Fungsi utama lidah adalah sebagai alat perasa serta pengecap makanan, untuk menjilat, berbicara, pengecap makanan, selain itu juga dapat membantu menelan.

4.         Gigi geligi

Gigi geligi terdapat pada rahang atas dan rahang bawah, Gigi terbagi menjadi dua bagian, yaitu :

a.  Mahkota gigi yaitu bagian gigi yang tampak dalam rongga mulut.

b.   Akar gigi yaitu bagian gigi yang tertanam di tulang rahang,bagian ini tertutup oleh gusi.

5.         Jaringan lunak lainnya.

Yang dimaksud dengan jaringan ini adalah seluruh jaringan lunak meliputi bagian pipi, bibir, langit-langit dan jaringan lunak dibawah lidah.

  Pada jaringan lunak ini banyak kelenjar yang menghasilkan air liur/ ludah. Kelenjar ludah yang       utama terdapat di jaringan lunak bagian pipi pada rahang atas kiri dan kanan masing -masing satu    buah dan dibawah lidah

Fungsi ludah/saliva adalah untuk :

a.               Melindungi semua jaringan mulut, karena mengandung zat yang dapat mencegah terjadinya infeksi.

b.                  Bahan pelicin sehingga makanan mudah- ditelan dan melancarkan pergeseran antara bibir, pipi dan lidah.

c.               Mengandung bahan untuk mencerna makanan.


B.       PENGETAHUAN TENTANG GIGI

1.         Fungsi Gigi

Gigi berfungsi untuk :

a.            Mengunyah Makanan. Makanan sebelum ditelan harus dikunyah dahulu hal ini berguna untuk :

·                 -  Menghancurkan hingga lembut sehingga mudah ditelan.
·        - Membantu proses pencernaan dilambung dan usus, sehingga beban lambung dan usus dalam mencerna makanan menjadi ringan.
·                 - Mencegah timbulnya makanan yang tersedak.

b.               Mengucapkan kata-kata dengan jelas.

c.               Membentuk wajah menjadi harmonis.

d.               Untuk kecantikan dan penampilan yang lebih baik.

2.         Macam-macam bentuk dan fungsi gigi
Gigi terdiri dari macam-macam bentuk :
a.               Gigi Seri

Makanan yang besar tidak langsung dikunyah tetapi dipotong dulu hingga dapat masuk ke rongga mulut. Makanan ini dipotong oleh gigi seri. Gigi seri bentuknya seperti pahat.

b.               Gigi Taring

Beberapa makanan harus dicabik-cabik dulu sesudah dipotong, baru setelah itu dikunyah. Fungsi dari gigi taring untuk mencabik / merobek makanan. Gigi Taring bentuknya lancip seperti paku.

c.               Gigi Geraham

Sebelum ditelan makanan harus digiling / dihaluskan. Fungsi dari gigi geraham adalah untuk menggiling / menghaluskan makanan. Gigi geraham mempunyai permukaan yang berlekuk dan berbenjol-benjol.
Gambar 2. Macam-macam bentuk gigi




3. Anatomi Gigi

                       Gambar 3. Penampang gigi

Bagian-bagian gigi :


a.               Email

Adalah bagian terluar dari gigi. Gunanya melindungi bagian-bagian dalam gigi dari rangsangan panas dan dingin. Email merupakan jaringan terkeras dari seluruh tubuh kita.

b.               Dentin

Adalah bagian dalam sesudah email yang berwarna lebih kuning dari email. Disini terdapat ujung-ujung syaraf yang berasal dari pulpa.

c.               Pulpa

Adalah tempat syaraf-syaraf, pembuluh darah dan pembuluh getah bening dari gigi yang memberi kehidupan pada gigi.

d.               Tulang rahang

Adalah tempat tertanamnya akar gigi, disebut tulang alveolar.

e.               Cementum

Adalah bagian yang melapisi seluruh permukaan akar gigi

f.                Jaringan periodontal ( serat selubung akar gigi )

Adalah serabut-serabut yang menyelubungi akar gigi yang melekat pada cementum dan alveolar. Gunanya untuk menahan tekanan agar tidak langsung mengenai tulang.

4.    Pertumbuhan gigi

Pertumbuhan gigi yang paling awal dimulai dengan terbentuknya benih gigi pada masa kehamilan minggu ke 6. Benih ini tumbuh terus dan akan muncul secara berangsur-angsur beberapa bulan setelah bayi lahir.
      
Secara berurutan pertumbuhan gigi terdiri dari 3 periode :

a.     Periode gigi sulung

Gigi biasanya mulai tumbuh pada bayi usia 7 bulan, dimulai dengan gigi seri pertama. Pada usia ini biasanya anak sering menggigit-gigit. Hal ini disebabkan ada rasa gatal pada gusi yang mau tumbuh gigi, oleh karena itu berilah anak gigitan dari karet atau dapat pula dari wortel yang dikupas kulitnya dan dicuci bersih. Makin bertambah umur bayi, makin banyak gigi dan akan lengkap pada anak usia 29 bulan ( 2 thn ).


Urutan pertumbuhan dari gigi sulung sesuai umur anak adalah sebagai berikut :

Gambar 4. Urutan pertumbuhan gigi sulung


Jumlah gigi sulung yang lengkap seluruhnya sebanyak 20 buah, tiap rahang masing-masing 10 gigi, tiap sisi terdiri dari 5 buah gigi yaitu :

-           2 gigi geraham

-           1 gigi taring

-           2 gigi seri


b.         Periode gigi campuran

Gigi tetap pertama yang tumbuh adalah gigi Geraham besar pertama, dan gigi Seri pertama di rahang bawah dimulai pada usia 6 tahun. Gigi sulung ini akan goyang karena terdorong oleh gigi tetap yang akan tumbuh, untuk selanjutnya gigi sulung akan terlepas dan diganti oleh gigi tetap.

Pergantian gigi ini terjadi antara usia 6-14 tahun. Pada periode gigi campuran ini kita harus berhati-hati karena kebanyakan orang tua tidak mengetahui gigi-gigi tersebut keropos padahal gigi tersebut gigi tetap dan tidak akan diganti lagi. Pada periode ini juga terlihat gigi anak tidak beraturan, kadang-kadang gigi tetapnya sudah tumbuh tetapi gigi sulungnya belum lepas. Apabila gigi sulung yang goyang itu tidak dapat lepas sebaiknya dibiarkan saja, karena dalam waktu beberapa hari gigi tersebut akan lepas sendiri, kecuali bila gigi pengganti sudah tampak mau tumbuh. Bila terlihat keadaan seperti ini segeralah dibawa ke balai pengobatan gigi atau dokter gigi

   
              Gambar 5. Pertumbuhan Gigi Sulung


c.               Periode gigi tetap.

          Gigi tetap sudah lengkap semua kira-kira usia 14 tahun, kecuali geraham bungsu yaitu geraham ke 3 (yang paling akhir). Bila ada tempat yang cukup untuk tumbuh, maka geraham ini akan tumbuh normal. Bila tidak ada tempat ia akan tumbuh miring; atau bahkan ada yang tidak tumbuh. Gigi tetap yang lengkap jumlahnya 32 buah, yakni 8 buah gigi pada setiap sisi rahangnya yang terdiri dari:
-                        2 gigi seri

-                        1 gigi taring

-                        2 gigi geraham kecil

-                        3 gigi geraham besar
Bila gigi tetap ini rusak tidak akan ada lagi yang menggantinya. Gigi tetap harus dirawat dengan baik karena akan dipakai seumur hidup.

C.       MENJAGA KEBERSIHAN GIGI DAN MULUT
1.         Cara menyikat gigi yang benar



Gambar 6. Tehnik Menyikat Gigi
Adalah suatu hal yang penting untuk membiasakan anak menggosok gigi sejak usia dini. Orang tua dapat mulai menggosok gigi anaknya begitu gigi anak sudah mulai tumbuh. Gigi seri yang tumbuh pertama kali dapat digosok dengan mudah. Pada awalnya dalam menggosok gigi sebaiknya tanpa pasta / odol karena khawatir akan tertelan.

Cara yang baik dalam menggosok gigi anak adalah dengan memangku anak tersebut menghadap ibunya dengan posisi kepala terletak pada lutut sehingga keadaan anak dapat terlihat. Dengan demikian, anak terbiasa menggosok gigi.
Pada saat anak sudah dapat berjalan, orang tua dapat menyikat gigi anak dengan posisi berdiri di belakangnya sambil satu tangan menyangga kepala dan tangan yang lain menggosok giginya. Gerakan menggosok gigi secara horisontal dan pendek-pendek merupakan metode yang mudah dan baik.

Pada umumnya anak dapat menggosok gigi tanpa pengawasan orang tuanya mulai umur 9 tahun, akan tetapi sampai umur 14 tahun sebaiknya orang tua harus memeriksa kegiatan anak waktu gosok gigi dan mengetahui perkembangan cara menggosok gigi anaknya.

Cara menyikat gigi yang benar :

a.    Menyiapkan sikat gigi dan pasta yang mengandung Fluor ( salah satu zat yang dapat menambah kekuatan pada gigi ). Banyaknya pasta kurang lebih sebesar sebutir kacang tanah (1/2 cm )

b.     Berkumur-kumur dengan air bersih sebelum menyikat gigi

c.    Seluruh permukaan gigi disikat dengan gerakan maju mundur pendek-pendek atau memutar selama ± 2 menit ( sedikitnya 8 kali gerakan setiap 3 permukaan gigi )

d.    Berikan perhatian khusus pada daerah pertemuan antara gigi dan gusi.

e.    Lakukan hal yang sama pada semua gigi atas bagian dalam. Ulangi gerakan yang sama untuk permukaan bagian luar dan dalam semua gigi atas dan bawah.

f.     Untuk permukaan bagian dalam gigi rahang bawah depan, miringkan sikat gigi seperti dalam gambar no.5. Kemudian bersihkan gigi dengan gerakan sikat yang benar.

g.    Bersihkan permukaan kunyah dari gigi atas dan bawah dengan gerakan-gerakan pendek dan lembut maju mundur berulang-ulang.

h.    Sikatlah lidah dan langit-langit dengan gerakan maju mundur dan berulang-ulang
i.  Janganlah menyikat terlalu keras terutama pada pertemuan gigi dengan gusi, karena akan menyebabkan email gigi rusak dan gigi terasa ngilu.
j. Setelah menyikat gigi, berkumurlah 1 kali saja agar sisa fluor masih ada di gigi.
k.  Sikat gigi dibersihkan dengan air dan disimpan tegak dengan kepala sikat di atas
l.  Waktu menyikat gigi sebaiknya setiap habis makan kita menyikat gigi, tapi hal ini tentu saja agak merepotkan. Hal yang terpenƟng dalam memilih waktu menyikat gigi adalah pagi hari sesudah makan dan malam hari sebelum Ɵdur.


2.         Pemilihan sikat gigi dan alat bantu sikat gigi

a.               Kekerasan bulu sikat harus sedang

b.               Menggunakan alat-alat bantu pembersih gigi

Selain sikat gigi kita dapat menggunakan alat-alat bantu untuk membersihkan gigi seperti :

1.      Tusuk gigi

Tusuk gigi digunakan bila ada makanan yang menyangkut disela-sela gigi. Pergunakan bagian yang lancip/tajam dari tusuk gigi kearah atas untuk gigi rahang bawah, dan kearah bawah untuk gigi rahang atas, kemudian doronglah sisa makanan tersebut keluar. Jangan mengarahkan tusuk gigi kearah gusi karena dapat melukai gusi.

2.      Benang gigi

Benang gigi kegunaannya sama dengan tusuk gigi kelebihannya benang gigi dapat menghilangkan sisa-sisa makanan di sela-sela gigi. Benang gigi dapat dibeli di apotik atau toko-toko swalayan.
D.       KELAINAN DAN PENYAKIT GIGI DAN MULUT

1.         Karies gigi

     a.                    Pengertian Karies

Karies adalah kerusakan jaringan gigi hingga membentuk lubang. Kerusakan ini ditandai/diawali dengan tumbuhnya bercak puƟh pada permukaan gigi, yang lama kelamaan membentuk lubang.
 b.                Proses Terjadinya Karies Gigi

Bakteri/kuman-kuman yang ada didalam plak bersama sisa makanan akan bereaksi menghasilkan asam dan racun, asam yang dihasilkan kuman akan menyebabkan kerusakan jaringan gigi sedangkan racunnya akan menyebabkan radang gusi.

Skemanya adalah sebagai berikut :

Bakteri/kuman + sisa makanan => asam + racun (terdapat pada plak), asam + permukaan gigi => karies gigi
Gambar 7. Perjalanan Karies


d.             
Tempat-Tempat Yang Rawan Karies

Karies biasa terjadi ditempat-tempat yang sering menyangkut sisa-sisa makanan. Tempat tersebut antara lain :

1)                             Dicelah-celah antara gigi

2)                             Pada lekuk-lekuk permukaan kunyah gigi geraham

3)                             Pada perbatasan gigi dan gusi

e.                         Pengertian Plak

Plak adalah lapisan tipis pada permukaan gigi yang tidak berwarna dan melekat pada permukaan gigi. Plak ini terdiri dari sisa-sisa makanan yang halus, zat perekat dan kuman-kuman.
Gambar 8. Plak Gigi



2.         Radang Gusi
Gambar 9. Gingivitis



a.                        Pengertian Radang Gusi

Radang gusi atau gingivitis adalah penyakit pada gusi yang menyebabkan gusi sekitar leher gigi membengkak, berwarna lebih merah dari biasanya serta mudah berdarah.

b.                        Terjadinya Radang Gusi
asam + gigi-»keropos gigi

kuman dalam plak + sisa


racun + gusi->radang gusi


Radang gusi ini akan lebih parah bila terdapat karang gigi. Kelainan-kelainan lainnya yang terdapat pada gusi adalah luka tertembus akar gigi susu (pada anak-anak), pembengkakkan (benjolan berisi nanah) karena infeksi dari gigi keropos.

c.                         Karang Gigi

Plak lama-lama akan mengeras karena mengalami mineralisasi menjadi karang gigi. Karang gigi inilah yang akan menyebabkan peradangan gusi menjadi lebih parah.

Perawatannya : membersihkan karang gigi ke Balai Pengobatan Gigi dan dokter gigi


E.        MENGENAL KEBIASAAN BAIK DAN BURUK

1.         Kebiasaan Baik

a.Menggosok gigi 2x sehari pagi sesudah sarapan dan malam sebelum tidur.
b.Membersihkan gigi dengan benang gigi (flossing)
c.Menggosok gigi dengan pasta gigi yang mengandung fluor/ fluoride
d.Makan-makanan yang berserat dan bergizi

2.         Kebiasaan-kebiasaan buruk

·         Menghisap jari

Kebiasaan menghisap jari mengakibatkan gigi depan atas mendongos /tonggos.
  • Meletakkan benda-benda dalam mulut (penghapus, pensil, pulpen, paper klip, peniti, jepitan, uang koin)
  • Menggigit kuku, menggigit pensil dapat menyebabkan gigi berubah posisi/tidak beraturan terutama pada tahap gigi tumbuh

·         Menggigit benang, membuka botol dengan gigi Dapat menyebabkan gigi patah
·         Memakai piercing/menindik pada bibir dan lidah

Piercing di dalam mulut dapat menyebabkan komplikasi antara lain : pembengkakan, perdarahan, gigi patah, tambalan gigi rusak, kelainan bicara bahkan tetanus, hepatitis, HIV dan penyakit lainnya bila jarum yang digunakan terkontaminasi. Kalau gigi bisa disikat sementara sisa makanan yang menempel pada piercing sulit dibersihkan, akhirnya piercing menjadi sarang bakteri yang menyebabkan infeksi. Akibat piercing bibir menjadi bengkak dan nanah keluar dari daerah sekitar piercing.
a.                   Merokok, minum minuman keras, narkoba

Merokok dapat menyebabkan pewarnaan / stain pada gigi, nafas bau, gigi berlubang, penyakit gusi, kehilangan indera perasa, tanggalnya gigi dan kanker mulut.
b.                  Minuman Keras
c.                   Narkoba


Cek jugaa praktek "Pelayanan Puskesmas Jumo"





Artikel Lainnya:

Silahkan Bagikan Tulisan-Artikel ini :